Senin, 21 Januari 2013

DAFTAR PUSTAKA

A. PENGERTIAN

       Pengertian daftar pustaka menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah daftar yang mencantumkan judul buku, nama pengarang, penerbit dsb yang ditempatkan pada bagian akhir suatu karangan atau buku yang disusun berdasarkan abjad. Daftar pustaka biasanya selalu ada di setiap penulisan ilmiah seperti makalah, skripsi, tugas akhir, laporan, thesis dan penelitian.
 
           Daftar pustaka berguna untuk para pembaca yang ingin meneruskan kajian atau melakukan pengecekan ulang terhadap karya tulis yang bersangkutan. Sedangkan dalam sisi penulis, dengan adanya daftar pustaka dapat memberikan apresiasi atau penghargaan kepada penulis yang dirujuk karena karyannya telah turut menyumbang peranan terhadap karya tulis. Dan peranan daftar pustaka yang tak kalah penting adalah untuk menjaga profesionalitas kita terhadap karya tulis yang kita buat.

          Ada beberapa komponen dalam penulisan daftar pustaka, yaitu:

  • nama penulis dan nama keluarga 
  • ditempatkannya didepan nama kecil
  • tahun penerbitan
  • judul buku
  • tempat penerbitan
  • nama penerbit

B. PENULISAN DAFTAR PUSTAKA

1. Penulisan daftar pustaka dari buku
       
       nama penulis[tanpa dibalik - titik][spasi]tahun terbit[titik][spasi]judul buku[cetak miring-titik][spasi]kota penerbit[tutuk dua]nama penerbit.

2. Penulisan daftar pustaka dari penelitian

       Penulisan daftar pustaka dari penelitian tidak ada perbedaan besar dari penulisan daftar pustaka dari buku, hanya saja penulisan daftar pustaka dari penelitian ditambahkan jenis penelitian yang diapit tabda kurung dan terletak setelah judul buku.

3. Penulisan daftar pustaka dari artikel

       a. penulisan artikel kedalam daftar pustaka menggunakan urutan sebagai berikut

           Nama penulis[tanpa dibalik-titik] spasi tahun terbit[titik] spasi judul artikel [cetak miring-titik] spasi dalam [nama media cetak lengkap dengan tanggal, bulan dan tahunnya-titik].

       b. jika bersumber dari internet, daftar pustaka ditulis berdasarkan urutan berikut

           Nama penulis[tanpa dibalik-titik] spasi tahun terbit[titik] spasi judul artikel [cetak miring-titik] spasi dalam [nama media cetak lengkap dengan tanggal, bulan, tahun, dan waktu mengunduhnya-titik].