UNSUR-UNSUR KALIMAT
1. SUBJEK
- merupakan unsur inti kalimat
- umumnya adalah kata benda atau kata lain yang dibendakan
- jawaban dari pertanyaan "apa" atau "siapa"
- biasanya berupa orang atau kata benda yang melakukan pekerjaan
- contoh: Andri adalah seorang pemain basket
2. PREDIKAT
- berfungsi menjelaskan subjek
- umumnya berupa kata kerja atau kata sifat
- jawaban dari pertanyaan "mengapa" atau "bagaimana"
- contoh: Andri bermain dengan baik
3. OBJEK
- terletak dibelakang predikat dan punya hubungan erat dengan predikat
- dalam kalimat pasif, objek akan menempati posisi subjek
- ada 2 jenis objek, objek penderita(sasaran dari perbuatan subjek) dan objek penyerta(menyertai subjek dalam melakukan atau mengalami sesuatu)
-objek penyerta: Andri memberikan orangtuanya hadiah
3.KETERANGAN
- posisinya dapat di awal, tengah atau akhir kalimat
- terdiri dari keterangan tempat, alat, waktu, tujuan, cara, penyerta, similatif dan sebab
-alat: Andri memukul temannya dengan panci
-waktu: Andri bertanding basket pada sore hari
-tujuan: Andri rajin berlatih agar menang
-cara: Andri memperhatikan pelatihnya dengan seksama
-penyerta: Andri berlatih bersama Indra
-similiatif: Andri memberikan pengarahan kepada rekan timnya sebagai kapten
- sebab: Andri memenangkan pertandingan karena giat berlatih
4. PELENGKAP
- terletrak dibelakang predikat
- jika berada dalam kalimat pasif, pelengkap tidak menjadi subjek. jika terdapat objek dan pelengkap dalam kalimat aktif, maka objeklah yang menjadi subjek dalam kalimat pasif
- contoh: Andri menghadiahkan orangtuanya rumah mewah
MACAM-MACAM KALIMAT
1. KALIMAT LENGKAP
- minimal memiliki subjek dan predikat
- majas merupakan kalimat lengkap
Andri( S ) pergi( P )
2. KALIMAT TIDAK LENGKAP
- kalimat yang hanya memiliki subjek saja, predikat saja, objek saja atau keterangan saja
- berupa semboyan, salam, ajakan, perintah pertanyaan, jawaban, seruan, larangan, sapaan dan kekaguman
kapan bertanding?
3. KALIMAT AKTIF
- subjeknya melakukan pekerjaan atau aktifitas
- predikat diawali me- atau ber-
- ada 2 jenis kalimat aktif, transitif (memiliki objek) dan intransitif (tidak memiliki objek)
contoh: -transitif: Andri membeli bola
-intransitif: Andri berkelahi
4. KALIMAT PASIF
- subjek dikenakan pekerjaan atau aktifitas
- diawali awalan di- atau ter-
contoh: bola basket itu dimasukkan oleh Andri
sumber: http://eziekim.wordpress.com
http://adhika-rmd.blogspot.com
sumber: http://eziekim.wordpress.com
http://adhika-rmd.blogspot.com
Jika ada kalinat "orang yang saya temui kemarin adalah ano", maka subjeknya ada 2 kah ("orang yang" dan "saya")? Dan siapakah objeknya?. Terima kasih...
BalasHapusJika ada kalinat "orang yang saya temui kemarin adalah ano", maka subjeknya ada 2 kah ("orang yang" dan "saya")? Dan siapakah objeknya?. Terima kasih...
BalasHapus